Wednesday, April 28, 2021

Review Buku “24 Kisah Pendidik Rumahan Selaras Fitrah”

 


Mendidik anak itu sesungguhnya bukan “too much teaching” atau “outside ini ” namun justeru lebih banyak inside out yaitu membangkitkan dari dalam jiwa, dalam hal ini jiwanya. Ketika fitrah ini bangkit, maka semua kebaikan akan datang. Ini adalah kalimat pembuka dari Ustaz Harry Santosa yang mencetuskan Fitrah Based Education atau Pendidikan Berbasis Fitrah , guru kehidupan dari para penulis buku ini.

Buku yang ditulis oleh 29  penulis (ada yang suami istri dalam 1 tulisan) berisi 24 cerita pola pengasuhan menggabarkan fitrah mendidik selaras fitrah. Saya akan share beberapa cerita dalam buku ini. 

Cerita pertama dari keluarga Bu Ainul Luthfiana yang tinggal di Kediri yang mengisahkan perjalanan keluarganya begitu berwarna, tapi dianggap tak lazim oleh lingkungan termasuk keluarga besar.

Cerita lain yang ingin saya bagikan adalah dari keluarga kak Esti Wulansari. Kak Esti ini yang memberikan saya buku untuk didonasikan ke perpustakaan Rumah Relawan Remaja. Tulisannya berjudul Keluarga Merdeka-Damai. Di sini dibahasakan tentang Rindu, anak kak Esti yang merasa tidak nyaman di sekolah. Masalah inilah yang menjadi jalan untuk mulai serius dengan pendidikan rumah ini. Hingga akhirnya, kak Esti bersama Praktisi Talents Mapping lainnya mendirikan Home Education Aceh sebagai ladang menggarap berbagai kegiatan menstimulasi anak-anak sehingga potensi fitrah mereka kelihatan.

Selengkapnya bisa ditonton di channel Rahmiana Rahman, dalam segmen Ammy Mengulas Buku https://www.youtube.com/watch?v=cphj3kvdbbg&t=57s 

1 comment:

  1. Best Casino Site - Lucky Club
    Best Casino 카지노사이트luckclub Site. 5 years in the making, Lucky Club is a casino that offers a unique blend of online casino games, bingo and bingo. The site has

    ReplyDelete