Monday, August 29, 2016

Kebahagiaan Berbagi di Panti Asuhan At-tiin


Matahari teras menyengat siang itu. Rasanya panas, tapi malah terus memanasi semangat para SIGiers Makassar, sebutan untuk para relawan Komunitas Sahabat Indonesia Berbagi (SIGi) Makassar berbagi di Panti Asuhan At-Tiin melalui kegiatan Project Berbagi ke-13 yang diadakan pada tanggal 28 Agustus 2016.

Selama kegiatan berlangsung, saya melihat dan mendengar gelak tawa adik-adik panti khususnya melalui permainan kebersamaan yang sudah disiapkan oleh para SIGiers. Ada juga keseriusan yang ditampakkan mereka saat mengikuti pengarahan cara menyikat gigi yang benar yang dipandu oleh kakak-kakak dari Rotari Act Makassar, membuat pocket book yang dipandu kak Indi serta sharing inspirasi dari kak Uni. Tak ketinggalan, ada banyak harapan saat adik-adik menuliskan impian mereka dalam sesi wall of dreams.




Saya bahagia melihat kebahagiaan adik-adik menyambut para SIGiers dan kebahagiaan para SIGiers saat berbagi kemarin. Saya pun takjub dengan cerita ibu pengurus panti yang mengungkapkan suka duka mengelola panti yang dihuni oleh anak yatim, piatu dan yatim piatu dan berasal dari berbagai kabupaten di Sulawesi Selatan ini.

Menjelang sore, saya pun harus beranjak mengajak 5 siswa yang sengaja saya ajak mengkuti PB 13 ini untuk kembali ke asrama sesuai dengan jadwal yang ditentukan untuk mereka. Semoga hari itu kita sama-sama belajar kembali bahwa berbagi itu memberi kebahagiaan. Semakin banyak berbagi, semakin bahagialah kita.

SIGi Makassar
Salam SIGi Ceria

1 comment: