Sunday, March 9, 2025

6 Tahun Kemudian: Cerita tentang Kesadaran Lingkungan yang Terlupakan

 


Sudah enam tahun berlalu sejak terakhir kali kami bertemu. Waktu itu, dia adalah orang yang mau belajar menjaga lingkungan. Dia begitu semangat mengetahui kalau di rumah kami organik dan non-organik di pilah.

 

Tapi, enam tahun adalah waktu yang cukup panjang. Banyak hal berubah, termasuk mungkin, kesadaran lingkungan yang dulu begitu dia pegang teguh. Hari ini, dia datang kembali ke rumah kami. Senyumnya masih sama hangatnya, tapi ada sesuatu yang berbeda. Saat dia membuka dan meminum minuman dalam kemasan plastik, kami tidak terlalu memikirkannya. Toh, kami pun sadar bahwa dia dari perjalanan yang cukup jauh dan mungkin membeli minuman dingin untuk menghalau dahaganya.

 

Namun, yang terjadi selanjutnya membuat kami terkejut. Setelah menghabiskan minuman kemasan tersebut, ke area belakang rumah kami yang. Sontak, salah satu anggota keluarga kami protes, "Biasanya kami buat ecobrick untuk olah sisa plastik." Suasana pun menjadi canggung. Dia terlihat malu, dan kami pun merasa tidak nyaman. Tapi, yang lebih memilukan adalah aksinya yang terburu-buru itu. Dia bahkan tidak bertanya di mana tempat sampah, atau apakah kami punya sistem pengolahan sampah tertentu.

 

Melihat kejadian ini, saya jadi teringat betapa pentingnya untuk terus mengingatkan diri sendiri dan orang lain tentang komitmen kita terhadap lingkungan. Kesadaran lingkungan bukanlah sesuatu yang sekali dipelajari, lalu selesai. Ia perlu terus dipupuk, diingat, dan dipraktikkan setiap hari. Tanpa itu, kita bisa dengan mudah terjebak dalam kebiasaan lama yang merusak bumi.

 

Saya tidak ingin menyalahkannya. Mungkin dia hanya lupa, atau mungkin dia terbawa oleh kebiasaan yang selama ini dia jalani. Tapi, ini adalah pengingat bagi kita semua: menjaga lingkungan adalah tanggung jawab bersama yang tidak boleh kita lupakan. Setiap tindakan kecil, seperti memilah sampah atau membuat ecobrick, adalah langkah penting untuk menjaga bumi ini tetap layak huni bagi generasi mendatang.

 

Jadi, mari kita kembali pada komitmen kita. Mari kita ingatkan diri sendiri dan orang-orang di sekitar kita untuk tidak melupakan pentingnya menjaga lingkungan. Jangan sampai sepuluh tahun lagi, kita justru menjadi orang yang lupa pada nilai-nilai yang dulu kita pegang teguh.

 

Kepada dia, terima kasih sudah mau berproses bersama kami dulu.. Hari ini, biarkan kami yang mengingatkanmu. 🌱💚

 

#JagaLingkungan #Ecobrick #Sustainability #IngatKembali #PeduliBumi

 

Peukan Bada, 9 Ramadan 1446 Hijriah

0 comments:

Post a Comment